Created (c) by Princexells Seyka (Princelling Saki)

Thursday, January 22, 2015

Kunjungan TK Kartika IX-31 Yonif Linud 501 Ke Polres Madiun Kota

Pengetahuan anak didik semakin diberikan itu merupakan salah satu tujuan diadakannya kunjungan TK Kartika IX-31 Yonif Linud 501/BY dan siswa Paud Cahaya Bunda Madiun Ke Polres Madiun Kota dengan harapan anak didik dapat mendapatkan pengetahuan dan mengenal lebih dekat mengenai Kepolisian Repoblik Indonesia.

Pada kegiatan yang diadakan kemarin 22 Januari 2015 para rombongan diterima langsung oleh Kapolres Madiun Kota beserta anggota dengan senang hati menerima rombongan yang berjumlah 217 orang terdiri dari 90 orang siswa TK, 90 orang tua siswa 20 orang anak panti asuhan, 9 orang Guru dan 8 orang pengurus Yayasan.

Rangkaian kegiatan diantaranya penerimaan dan ucapan selamat datang dari Kapolres Madiun Kota, dilanjut dengan ucapan terima kasih dari Ketua Yayasan Kartika Jaya Koordinator 2 Yonif Linud 501 dan pemberian tali asuh dari Yayasan Kartika Jaya kepada Kapolres Madiun Kota serta dengan diiringi musik para siswa siswi diajak untuk senam morena dan senam cuci tangan yang bermanfaat memberi bimbingan pentingnya menjaga kebersihan tangan.

Kegiatan berlanjut dengan pengenalan lingkungan Polres Madiun Kota mulai dari pos penjagaan, ruangan staf perkantoran, sarana prasarana sampai dengan ruang tahanan. Kebahagian para siswa siswi TK Kartika IX-31 Yonif Linud 501/BY beserta rombongan berlanjut dengan merasakan ikut serta dalam patroli menggunakan mobil yang biasa digunakan Polres Madiun Kota melaksanakan patroli untuk menjaga keamanan dan ketertiban berlalu lintas di Wilayah Madiun Kota.






















0 komentar:

Post a Comment